Serda Moh Saleh Beri Sembako Warga Kurang Mampu

    Serda Moh Saleh Beri Sembako Warga Kurang Mampu

    PAMEKASAN - Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga binaan yang kurang mampu Babinsa Koramil 0826-05 Larangan Serda Moh Saleh melaksanakan kunjungan kerumah Hosniyah (47) warga Dusun Kosabe Desa Tentenan Timur, Sabtu (16/03/2024).

    Dalam kunjungannya ke rumah Hosniyah Babinsa juga memberikan bingkisan berupa sembako yang dapat dimasak untuk kebutuhan keluarga.

    Serda Moh Saleh mengungkapkan kunjungannya kerumah Hosniyah sebagai bentuk kepedulian serta untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan warga binaan.

    "Kunjungan ini selain untuk silaturahmi juga sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat yang kurang mampu, "ujar Moh Saleh.

    "Adapun bingkisan untuk ibu Hosniyah untuk membantu meringankan kebutuhan disaat bulan puasa, "lanjutnya.

    Serda Moh Saleh mengatakan bahwa dibulan Ramadhan ini harus memperbanyak amal ibadah salah satunya dengan membantu meringankan beban orang lain.

    "Saat ini merupakan bulan yang penuh barokah jadi kesempatan untuk kita untuk berbuat Ibadah termasuk salah satunya dengan memberi kepada orang lain apalagi yang membutuhkan, "ucapnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Jadi Khotib Jum'at Anggota Satgas TMMD Ke-119...

    Artikel Berikutnya

    Personel Satgas TMMD Ke-119 Kodim Pamekasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Ikuti Kami